Dalam IDM, Proxy berperan sangat penting untuk membantu mencantolkan File yang didownload dari situs Indowebster tersebut. Maka dari itu sudah saya bilang tadi, kalau proxy server berbeda sangat berpengaruh. Menggunakan proxy sama saja dengan hal meminjam komputer orang lain.
Berikut CARA MENCARI PROXY DI HIDEMYASS :
1. Kunjungi Hidemyass.com kemudian pilih tab IP: Port Proxies
2. Pilih negara, misal saja pilih Indonesia, untuk port centang saja All port, yang lain ikuti saja gambar di bawah. Untuk Speed dan Connection time pilih yang Fast saja, kemudian klik tombol Update Results.
3. Akan ditampilkan daftar proxy baru yang berasal dari Negara Indonesia.
Proxy yang kamu dapatkan ini gratis, jadi sewaktu-waktu tidak berfungsi lagi, jadi kamu cari lagi proxy yang lain. Kalau mau lebih aman sih saya sarankan menggunakan VPN, tapi ya harus bayar sih biasanya bulanan.
Oh iya, perlu diketahui juga, dengan menggunakan proxy ini dapat menyembunyikan Identitas kita. Seperti halnya, apabila kamu dilacak lewat internet karena melakukan suatu hal yang jahat maka tempat kamu tidak dapat dicari atau diakses.
Di akhir kata, dengan adanya tutorial cara mencari proxy di hidemyass semoga berguna bagi nusa dan bangsa. Amin..
Labels:
Tutorial
Thanks for reading Cara Mencari Proxy di Hidemyass. Please share...!
0 Comment for "Cara Mencari Proxy di Hidemyass"
Komentar spam, menyertakan link aktif dan alamat blog tidak akan muncul. Tidak semua pertanyaan sempat atau bisa dijawab. Thanks for visiting and the comment :)